Beranda Liputan Khusus Nonton Asian Games di GBK Mampir ke Zona Kuliner dan Fashion Indonesia

Nonton Asian Games di GBK Mampir ke Zona Kuliner dan Fashion Indonesia

132
0
BERBAGI
Bekraf hadirkan paviliun Asian Games 2018 di GBK

Jakarta Asian Games 2018 dimanfaatkan Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) untuk mempromosikan pelaku ekonomi kreatif tanah air. Di ajang olahraga terbesar se-Asia ini, Bekraf mengenalkan cita rasa nusantara dan fesyen Indonesia pada dunia.

Terutama bagi tamu dari 45 negara yang ikut datang ke Indonesia. Bekraf menghadirkan paviliun di Gelora Bung Karno dalam Zona Atung dan Kaka. Paviliun tersebut diisi dengan berbagai program di antaranya Unity in Diversoto, Kopi, dan fesyen Streetwear.

“Bekraf berharap kesempatan ini dapat memberikan peluang bagi pelaku ekraf yang terpilih untuk memasarkan produknya, khususnya kepada tamu-tamu negara yang berpartisipasi dalam event Asian Games di GBK ini,” ujar Deputi Pemasaran Bekraf Joshua Puji Mulia Simandjuntak.

Paviliun di Zona Kaka

Di zona Kaka terdapat beberapa aktivitas menarik seperti e-sport yang didukung oleh Zeus Gaming dengan mengadakan tournament game Play station 4 dan online game seperti Mobile Legend dan PUBG.

Selain itu juga ada skate ramp yang bekerjasama dengan Scratch Skateboard Jakarta dengan berbagai kegiatan seperti showing (exhibition), coaching clinic, dan challenge. Seniman-seniman mural dari Jogja dan Jakarta juga ikut terlibat dalam aktivitas Live Mural.

Akses Menuju Zona Atung dan Zona Kaka

Pengunjung akan mendapat pengalaman menyaksikan Mural secara langsung pada media alumunium board (lembar seng) yang dihadirkan setiap Sabtu dan Minggu. “Total ada 10 titik mural yang tersebar di zona Kaka, dua titik Mural terdapat di depan booth fashion Bekraf sedangkan dua lagi di area skate ramp, dan sisanya tersebar di sepanjang area zona Kaka,” imbuh penanggungjawab booth fesyen dari What We Wear, Aan.

Bagi para pengunjung yang menyukai kuliner, ada juga live cooking Soto dengan para chef handal. Berbagai talkshow seputar soto, kopi dan streetwear juga digelar. Untuk menambah minat pengunjung juga diadakan kuis dengan berbagai hadiah unik.

Bagi para pengunjung yang ingin datang ke paviliun Bekraf yang berada di zona Atung dan Kaka dapat diakses melalui pintu 5,6, dan 7, GBK. Paviliun ini akan berlangsung selama event Asian Games sejak tanggal 18 Agustus samapai 2 September 2018.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here